Mari Ramahkan Situs Kita Untuk Mobile Devices

Mari Ramahkan Situs Kita Untuk Mobile Devices. - Saat ini kecenderungan pengguna internet untuk menggunakan ponsel guna mencari konten online terus mengalami peningkatan. Hal ini, menurut saya, dikarenakan oleh munculnya berbagai ponsel pintar yang menyediakan aplikasi-aplikasi penunjang yang memudahkan orang melakukan browsing lewat ponsel. Tablet dan beberapa smartphone lainnya mungkin menjadi penyebab utama kenapa saat ini banyak orang membuka internet lewat ponsel.

Aktifitas ini (internetan dari ponsel) sudah menjadi trend banyak orang sejak beberapa tahun belakangan. Lalu, bagaimana trend ini mempengaruhi kita sebagai pemilik website/blog? Kita tentu saja ingin meraih pembaca dari perangkat mobile bukan? Apa langkah terbaik yang harus kita lakukan guna menghadapi trend ini?
Situs Kita Untuk Mobile Devices
Sekedar informasi, pada kuartal terakhir tahun 2012, hampir sebanyak 11% dari pengguna internet yang menggunakan perangkat mobile, lebih dari 6% di antaranya berasal dari smartphone sedangkan kurang dari 5% berasal dari perangkat tablet. Tapi bagaimana dengan sekarang? Menurut sebuah studi, dari kuartal pertama 2013 sampai sekarang, penggunaan mobile internet sudah naik dengan sangat mengejutkan yakni 26%, sedangkan penggunaan tablet telah tumbuh menjadi 19%. So, masih maukah kita tetap setia dengan tampilan website/blog versi desktop yang kita miliki?

Statistik di atas menunjukkan bahwa, sepertinya kita harus mencari waktu untuk memberikan lebih banyak perhatian dan pemikiran untuk mengoptimalkan situs yang kita miliki dan membuatnya lebih ramah terhadap perangkat mobile, karena pengguna saat ini lebih banyak menggunakan ponsel/mobile untuk mencari dan membaca konten-konten online.

Sebenarnya sudah banyak dibahas di luaran sana, bagaimana cara mengoptimalkan tampilan situs/web/blog agar ramah ketika dibuka melalui mobile, namun hingga saat ini saya belum menemukan yang pas dan enak dilihat tanpa harus merubah tampilan versi desktopnya. Sementara ini saya masih mengandalkan versi mobile defaultnya blogger dengan alamat http://www.bangancis.web.id/?m=1. Sudah lumayan bagus, hanya sayangnya tampilan mobile default blogger ini belum ramah dengan income, hehehehe… Kecuali jika website/blog kita menggunakan Wordpres atau platform lainnya, hal semacam ini barangkali tidak begitu rumit.

Ada saran?? Maaf, masih gaptek soalnya,
Belanja Celana Boxer Cowok dan Cewek
LihatTutupKomentar
Cancel